Ide Bisnis Modal Kecil Bidang Kuliner, Bukan Mustahil

Preparing Download


Ide Bisnis Modal Kecil Bidang Kuliner – Banyak orang mencoba bisnis modal kecil dari berbagai sumber yang tidak bisa dipercaya. Bukan hasil yang diperoleh, melainkan terlalu berorientasi pada hasil. Upaya yang dilakukan tidak sepadan dengan keuntungan, malahan jadi usaha buntung.

Berbeda halnya jika Anda mencoba beberapa usaha kuliner yang bisa dilakukan dirumah. Latihan dulu untuk sementara, kemudian berikan testimoni kepada orang terdekat. Jika diarasa sudah layak jual, Anda bisa memfoto makanan dan menawarkan kepada kenalan.

Inovasi jajanan sederhana mulai berkembang, tak ada salahnya mencoba memulai hal-hal sederhana untuk jadi hal yang bermakna. Berikut ide bisnis modal kecil di bidang kuliner rekomendasi kami:

Otak-otak

Bahan yang harus disiapkan:

  • 1 butir telur.
  • 2 siung bawang putih
  • Air
  • Garam
  • Kaldu bubuk
  • Merica bubuk
  • Tepung terigu
  • Tepung tapioka 150 gr.
  • Daun Bawang

Langkah-langkah:

  • Haluskan bawang putih hingga lembut menggunakan blender/ cobek uleg.
  • Didihkan air sebanyak 170 ml, campur dengan 1 sendok makan garam, kaldu bubuk, bawang yang sudah halus dan merica.
  • Sebelum mendidih campur tepung terigu sebanyak 7 sendok makan ke dalam air yang sudah dibumbui. Aduk hingga rata, masak dengan api kecil hingga mengental.
  • Biarkan dingin.
  • Jika sudah dingin masukan 1 butir telur dan aduk rata
  • Tambahkan tepung tapioka sebanyak 15 sendok makan, aduk rata.
  • Uleni dengan tangan hingga semuanya tercampur. Anda bisa menambahkan tepung tapioka jika adonannya masih lengket.
  • Jika campurannya sudah sempurna, Anda bisa menambahkan daun bawang yang sudah teriris tipis.
  • Oles tangan dengan minyak sayur, kemudian bentuk adonan satu persatu dengan bentuk memanjang.
  • Sembari membentuk adonan, Anda bisa mendidihkan air.
  • Jika semua adonan sudah terbentuk, masukan ke dalam air mendidih. Rebus hingga mengembang.
  • Siapkan wadah penyimpanan yang sudah dilumuri minyak sayur.
  • Simpan otak-otak yang baru direbus dengan dilumuri minyak goreng ke dalam wadah. Biarkan dingin menyesuaikan suhu ruang.
  • 13, Jika sudah dingin, bisa digoreng dengan minyak panas.

Dengan membuat otak-otak sendiri dirumah, Anda bisa menghemat bahan baku tanpa harus membeli ke kulakan. Jika ingin menambahkan daging ikan, Anda bisa menambahkannya setelah daging ikan hancur dan halus dengan sempurna. Menyimpan otak-otak yang sudah di rebus ke dalam feezer bisa memudahkan Anda sebelum menjualnya ke bazar makanan atau food festival. Pastikan tidak lebih dari 1 minggu. Makanan ini sehat bebas pengawet.

Oreo Ice Stick

Bahan yang harus disiapkan:

  • 10 bungkus oreo mini isi 3.
  • 2 pack susu cair plain 250 ml.
  • Ice cream stick
  • Container penyimpanan.

Langkah-langkah:

  1. Pukul-pukul oreo mini yang masih ada di dalam bungkus. Anda tidak perlu membuka bungkusnya saat proses ini.
  2. Potong bungkus oreo menjadi 3/4 bagian.
  3. Isi semua bungkus oreo yang sudah terisi biskuit hancur dengan susu plain. Hati-hati saat menuangkannya, agar susu tidak tumpah.
  4. Tusuk menggunakan ice scream stick.
  5. Bekukan ke dalam freezer selama 10 jam.
  6. Buka plastik oreo satu perstu dan Anda bisa mencicipi ice cream oreo stick.

Untuk ide berjualan, Anda bisa mematangkan susu dengan bubuk vanili, menambahkan 10 sendok makan susu bubuk dan 5 sendok makan tepung maizena agar es terasa lembut. Pastikan susu yang mendidih dibiarkan dingin terlebih dahulu agar suhu yang panas tidak merusak freezer.

Anda juga bebas berkreasi untuk membuat es ini semakin sedap. Misalnya dengan menambahkan cokelat meleleh pada bagian luarnya, atau menaburkan ekstrak kacang agar terasa lebih gurih.

Leave a Comment